Ups! Bukan Kasus Langka Mahasiswa Salah Jurusan

Ups! Bukan Kasus Langka Mahasiswa Salah Jurusan

Tue, 21 Sep 2021Posted by Admin

Menurut Andri Fajria, ahli observasi anak sekaligus penemu observasi bakat (talents observation) saat menjadi pembicara dalam webinar di Bursa, Turki, 16 September 2021, mengungkapkan bahwa 87 persen mahasiswa di Indonesia salah jurusan, dikutip dari Tempo.com

Kebanyakan mahasiswa mengambil jurusan tidak sesuai dengan bakat dan minatnya. Menurut Andri sebagai Ketua Yayasan Harmoni Alam Semesta Tangerang, bakat adalah ekspresi genetik yang sedang aktif. Bakat setiap orang dipengaruhi oleh lingkungan terdekat paling primer yaitu ayah, ibu, kakek, nenek, dan para pendahulu. 

"Setiap orang terlahir membawa bakat masing-masing” dalam webinar bertajuk "Kembangkan Kekuatan, Siasati Kelemahan" yang diselenggarakan Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) di Bursa. Mengetahui bakat dan minat sebelum memilih jurusan dapat digali dengan berbagai tes yang menjamur di internet. Dari sisi psikologis dapat terbaca apa yang sebenarnya diinginkan oleh kesiapan dan minat diri. Selain itu, pikirkan siapa dirimu di masa depan, apa yang ingin diraih, peluang dunia profesionalisme yang benar-benar digemari.

Adapun berbagai faktor pemicu salahnya mahasiswa mengambil jurusan seperti gengsi dengan jurusan yang terpandang, mengikuti tren, dan kurangnya riset mengena jurusan yang diambil.