Manfaat Aromaterapi Bagi Kesehatan Tubuh

Manfaat Aromaterapi Bagi Kesehatan Tubuh

Tue, 11 Aug 2020Posted by Admin

Sobat7 tau gak sih, ternyata aromaterapi memiliki banyak manfaat loh bagi kesehatan tubuh! Apa saja manfaatnya? Selengkapnya pada ulasan kali ini ya!

Meningkatkan kualitas tidur

Orang yang memiliki gangguan tidur atau insomnia, biasanya akan terbangun dalam keadaan lelah. Jika dibiarkan terus-menerus, kondisi ini dapat mempengaruhi kualitas seseorang dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Namun, tenang saja Sobat7! Penderita insomnia dapat memperoleh kembali kendali tidurnya, tanpa harus bergantung pada obat-obatan. Salah satunya dengan penggunaan aromaterapi. Aroma lavender adalah wewangian paling populer untuk tidur, menurut American Academy of Sleep Medicine. Aroma bunga lavender dikenal untuk menimbulkan perasaan tenang dan relaksasi, dan tidak mengherankan, jika mencium aromanya bisa langsung tertidur.

Meringankan Stres Berlebih

Minyak esensial yang dipakai dalam aromaterapi, dengan kandungan seperti minyak bunga lavender dan chamomile, dapat menenangkan Sobat7 ketika dilanda kecemasan atau stres berlebih.

Aromaterapi juga sangat umum digunakan untuk menghilangkan perasaan depresi. Hal ini karena efek samping dari aromaterapi lebih ringan dibandingkan obat antidepresan.

Baik untuk Pencernaan dan Mengurangi Mual

Minyak aromaterapi yang mengandung jahe, kunyit, anggur, daun mint, lemon, kamomil, dan eukaliptus, dipercaya dapat membantu mengatasi penyakit asam lambung, mual, morning sickness (mual saat hamil), atau kram perut saat PMS.

Mengobati Masalah Pernapasan

Minyak aromaterapi memiliki antiseptik yang dapat membantu membersihkan udara dari bakteri, kuman, dan jamur. Organisme-organisme tersebut diketahui dapat mengganggu pernapasan, seperti sumbatan, batuk, atau bersin.